Jika selama ini masyarakat hanya mengetahui tentang kedigdayaan NOAH saat di panggung, akhir tahun ini beberapa sisi NOAH yang belum terungkap bakal dipaparkan dalam film NOAH.
Sebuah perjalanan musik Ariel, Reza, Lukman, Ukie, dan David ini akan terekam dalam film yang segera dirilis pada November 2013 nanti. Momentum kembalinya NOAH diakui menjadi titik balik bagi 700 Pictures, Berlian Entertainment, dan Musica Studio untuk berkolaborasi dalam film ini.

"Sumber inspirasi terbesar adalah kisah NOAH yang ada pada lagu mereka dan setiap personil di dalamnya. Cara mereka mencintai musik dan perjalanan Ariel yang menjadi dasar semangat dan kesetiaan sesama anggota," lanjutnya.
Tuta pun begitu senang ketika menangkap detil aktivitas personil NOAH dari awal terbentuk hingga menjadi sebuah band nomer satu di Indonesia.
"Termasuk kisah penuh liku dan fenomenal Ariel serta menyajikan dalam jalinan cerita yang inspiratif," tukasnya. "Saya senang bisa membawa rasa baru ke dunia film Indonesia," tandasnya
sumber: kapanlagi.com